Beberapa Tips Tepat Dalam Memilih Jasa Ekspedisi
PT Ade Karomah Logistik – Dalam perkembangan teknologi ternyata memiliki pengaruh besar dalam aspek dunia usaha. Salah satu pengaruhnya yaitu kini banyak bisnis dengan jalur pemasaran atau penjualan secara online. Internet sangat memudahkan para pebisnis untuk bisa memndapatkan pelanggan atau pembeli dari seluruh dalam negeri dan luar negeri.
Tidak hanya pengaruh dari fitur internet, kemajuan sebuah bisnis juga bergantung pada kecermatan dan ketepatan dalam memilih jasa ekspedisi untuk pengiriman barang. Dengan memilih jasa ekspedisi yang tepat bisa terhindar dari risiko kerugian akibat barang rusak atau tidak sampai ke tangan penerima. Berikut ini kami berikan beberapa tips yang tepat dalam memilih jasa ekspedisi.
- Jangkauan Layanan
Apabila pihak penerima berada di daerah pelosok dan terpencil, tidak akan cocok kalau menggunakan perusahaan ekspedisi dengan cakupan layanan area terbatas. Pilihlah perusahaan penyedia jasa ekspedisi dengan jaringan dan jangkauan layanan luas.
- Jaminan Barang Tidak Rusak
Kecepatan dalam pengiriman sangat penting, namun keamanan harus diutamakan. Jasa ekspedisi yang baik akan menjamin setiap prosesnya dan mampu menjaga kondisi barang seperti saat pertama kali diterima.
- Penghitungan Tarif Jelas
Dalam hal pengiriman barang tentu akan ada tentang bobot dan volume. Untuk menghindari kerugian dari salah hitung, pastikan jasa ekspedisi memiliki variabel yang jelas sesuai dengan barang yang akan dikirimkan dan lokasi yang dituju.
- Harga Terjangkau
Tidak ada salahnya untuk memperhitungkan harga atau biaya jasa. Bila ada jasa ekspedisi yang menawarkan harga terjangkau dengan kualitas layanan, kecepatan pengiriman dan jaminan keamanan maka pilih saja jasa ekspedisi tersebut.