Proses Loading Barang Retail & Cargo Express Via Darat Jadwal Keberangkatan 3x Seminggu (Selasa, Kamis & Sabtu)
Proses loading barang retail & Cargo express via darat jadwal keberangkatan 3x seminggu (selasa, Kamis & Sabtu). PT Ade Karomah Logistik mempunyai jadwal tetap dalam proses pengiriman barang dari Jakarta menuju Batam dan Tanjung Pinang. Keberangkatan tersebut dilakukan setiap hari Selasa, Kamis, dan Sabtu. Proses loading barang dilakukan di warehouse PT Ade Karomah Logistik yang berada di Harapan Indah, Bekasi, Jawa Barat. Dalam melakukan proses loading PT Ade Karomah Logistik memiliki pekerja yang sudah terbiasa melakukan kegiatan ini sehingga barang-barang yang di masukan kedalam unit HDL tertata lebih rapih agar terhindar dari kerusakan.
Proses Loading barang biasanya dilakukan pada sore hari sampai malam hari untuk kemudian diberangkatkan pada malam hari menuju kota Batam dan Tanjung Pinang. PT Ade Karomah Logistik biasanya memberangkatkan 2 unit HDL sekaligus dengan ditambah 1 unit carry pick up. Untuk perjalanan yang ditempuh melalui jalur darat biasanya menghabiskan waktu 3-4 hari untuk sampai di tempat tujuan. Armada yang membawa unit HDL sudah di cek kesehatan dan suhu tubuhnya agar selalu mengemudi dalam kondisi yang prima. Untuk informasi terkait pengiriman dan biaya kirim dapat di akses melalui kontak yang tersedia.